Kapolres Tulang Bawang Barat Pastikan Keamanan Wisatawan di Objek Wisata Selama Lebaran

TULANG BAWANG BARAT

Panaragan, Seruntingnews – Kapolres Tulang Bawang Barat (Tubaba), AKBP Sendi Antoni, S.I.K., M.I.K., melakukan peninjauan langsung ke objek wisata Patung Empat Marga dan Islamic Center di Kecamatan Tulang Bawang Tengah pada Jumat, (4/42025).

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan pengamanan objek wisata selama libur Lebaran Idul Fitri 1446 H, mengingat adanya potensi lonjakan pengunjung.

Kapolres didampingi oleh Wakapolres, Kabag Ops, Kasiwas, Kasat Lantas, Kasi Propam, dan personel kepolisian lainnya.

Dalam peninjauannya, Kapolres menekankan pentingnya keselamatan dan kenyamanan wisatawan. Pihak kepolisian telah menempatkan personel di lokasi wisata untuk mengantisipasi berbagai potensi masalah, seperti kemacetan lalu lintas, tindak kriminalitas, dan keadaan darurat lainnya.

Kapolres mengimbau kepada seluruh wisatawan agar selalu memprioritaskan keselamatan diri dan keluarga, mematuhi aturan yang ditetapkan pengelola wisata, dan segera melapor kepada petugas jika ada hal mencurigakan atau membutuhkan bantuan.

Para pengelola objek wisata menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan kepolisian dalam menciptakan situasi yang kondusif. Mereka juga mengajak para pengunjung untuk menjaga kebersihan dan menaati aturan demi kenyamanan bersama.

Kehadiran personel kepolisian di objek wisata diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada para wisatawan selama libur Lebaran. Langkah-langkah pengamanan yang dilakukan oleh Polres Tubaba menunjukkan komitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di destinasi wisata, sehingga masyarakat dapat menikmati liburan dengan tenang dan penuh kenangan indah. (Aziz/Decky)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *